Konfigurasi Bridge di Mikrotik
Konfigurasi
Bridge di Mikrotik
Menggabungkan
2 atau lebih interface yang bertipe ethernet, atau sejenisnya, seolah-olah
berada dalam 1 segmen network yang sama,Bridge juga dapat berjalan pada
jaringan wireless.Proses bridge berjalan pada layer data link (layer 2).Interface
bridge adalah interface virtual, dimana kita dapat membuat sebanyak yang kita
inginkan.Tahap pembuatan bridge adalah, membuat bridge baru dan menambahkan
interface fisik kedalam port bridge.Jika kita membuat interface bride tanpa
menambahkan interface fisik pada portnya, maka bridge tersebut dianggap sebagai
interface loopback.
Kelemahan
dari Bridge adalah:
-Sulit
untuk mengatur trafik broadcast(misalnya akibat virus, dll)
-Permasalahan
pada satu segmen akan membuat masalah di semua segmen pada bridge yang sama
-Peningkatan
beban trafik akibat terjadinya akumulasi traffic
Berikut ini adalah langkah langkahnya :
Lakukan hal ini pada kedua PC yang akan di bridge.Tentunya
kita harus konek ke mikrotiknya dong.Oh ya ini gambar topologinya menyusul yah :D.
Pertama,buat interface bridge dengan menekan pada Menu Bridge
Klik add > pada tab General ,Name :bridge1(bebas) >
Apply > Ok
Kemudian daftarkan port yang akan dibridge disini yang saya
gunakan adalah ether1 dan ether 3.Masih pada menu Bridge tab Port > add >General
,Interface :ether 1,Name : bridge1 > Apply >Ok
Lakukan hal yang sama untuk ether3 ,sehingga hasilnya
seperti ini :
Lalu Atur IP ether1 pada PC1 ,IP>Addresses>Add >Address:192.168.10.2/24 ,interface:bridge1 > Apply >OK
Dan juga sama Atur IP ether1 pada PC2, IP>Addresses>Add >Address:192.168.10.3/24 ,interface:bridge1 > Apply >OK
Lakukan konfigurasi pada IP PC1,ipnya 192.168.10.1/24
Dan lakukan konfigurasi pada IP PC2,i pnya 192.168.10.4/24
Cek dengan ping antara pc ke pc ,interface dan interface
PC1
PC2
Sekian dan terima kasih ,semoga bermanfaat