Instalasi Dan Konfigurasi Mail Server Pada Ubuntu 12.04- Part 4

2/15/2016 10:18:00 AM 0 Comments A+ a-

Instalasi Dan Konfigurasi Mail Server Pada Ubuntu 12.04- Part 4

Pada Instalasi Dan Konfigurasi Mail Server Pada Ubuntu 12.04- Part 4 ini, iam akan melanjutkan dimana sebelumnya sudah melakukan instalasi dan konfigurasinya . Untuk uji coba Mail Server ini, kalian dapat menggunakan 2 metode. Yaitu menggunakan metode remote telnet ke server Postfix kalian, dan langsung menggunakan metode e-mail client seperti Microsoft Outlook atau Thunderbird
Kali ini iam akan melakukan uji cobanya dengan menggunakan mode text , dimana iam akan melakukan pengujian SMTP melalui mode text. Dengan bantuan telnet, yang kita arahkan pada port SMTP, kita dapat menjalankan perintah mail server melalui terminal langsung, tanpa menggunakan mail client ataupun semacamnya. Cara ini bisa digunakan, baik dari sisi server localhost, atapun dari sisi client. Asalkan sudah terinstall aplikasi telnet client. : Cekidot aja deh
v  MENULIS DAN MENGIRIM E-MAIL
1.    Pertama ,remote dahulu domain mail.erawul.com ,karena kita menggunakan SMTP maka melalui port 25 dengan perintah

  sudo telnet mail.erawul.com 25

Mail Server akan menjawab jika berhasil yaitu like that

Trying 192.168.11.1...
Connected to mail.erawul.com.
Escape character is '^]'.
220 eraLaptop ESMTP Postfix (Ubuntu)


2.   Lalu tentukan siapakah yang akan mengirim email (pengirim) ,disini user EraWul. User ini dapat disesuaikan sesuai keinginan anda ,dengan cara mengetikan perintah berikut :
MAIL FROM:<EraWul@erawul.com>
Jika berhasil,system akan menjawab :
250 2.1.0 Ok


3.   Lalu kita tentukan siapakah yang akan menerima email(penerima) ,Disini iam menggunakan user suprihatini yang telah iam buat. Ini dapat disesuaikan sesuai keinginan anda.
RCPT TO:<Suprihatini@erawul.com>
Ketikan perintah diatas ,lalu tekan Enter makan system akan menjawab like this :
250 2.1.5 Ok


4.   Setelah menentukan si pengirim dan si penerima , selanjutnya menulis pesan nya . Pertama mengisi subject dan isinya ketikkan perintah :
DATA
Sistem akan menjawab
354 End data with <CR><LF>.<CR><LF>
Selanjutnya menulis subject dari pesan tersebut,ketikan :
Subject : Testing

Nah ,lalu isikan pesan yang anda deh, jangan lupa tambahkan tanda titik (.) pada paragraph baru {enter dahulu ,lalu ketik tanda titik (.)}
Coba-coba brow :) Postfix sama Courier
.

Jika berhasil system akan menjawab dengan kode  yang berati pesan telah terkirim :
250 2.0.0 Ok: queued as 85AB080403



5.   Untuk memutuskan koneksi telnet ketikan
QUIT


v  MELIHAT E-MAIL MASUK
1.    Pertama kita harus login terlebih dahulu menjadi user yang menerima pesan ,disini iam adalah suprihatini.Ketikkan Su disertai user tadi ,Enter,dan kemudian ketikan passwordnya
  su suprihatini
Password:
Maka akan berpindah user menjadi user Suprihatini

2.   Lalu pindah ke direktori  /home/suprihatini/Maildir/new dengan perintah cd ,seperti :
suprihatini@eraLaptop:/home/era$ cd /home/suprihatini/Maildir/new/

3.   Jika berhasil, maka pastinya di dalam direktori tersebut ada sebuah file yang berisi pesan
e-mail yang telah dikirim oleh user EraWul sebelumnya. Dicek dengan perintah ls :
suprihatini@eraLaptop:~/Maildir/new$  ls



4.  Untuk melihatnya isi email ,ketikkan cat disertai  nama filenya yaitu 1455326198.V804I6a1c9aM691132.eraLaptop


Hasilnya akan seperti ini



Adakan pesan emailnya ? Selesai dah Instalasi,konfigurasi dan pengujian Mail Servernya .Semoga bermanfaat yah

~EraWulan